Jumat, 04 Agustus 2017

membuat efek nois pada objek gradasi

Membuat Efek Noise pada Objek Gradasi

Ada pertanyaan dari teman di Komunitas Pengguna CorelDRAW Indonesia (KPCI) tentang membuat efek noise:
permisi saya mau tanya bagaimana cara membuat efek noise seperti gambar di bawah di coreldraw?
Jawab:
Di CorelDRAW sudah disediakan fitur untuk membuat efek noise, tinggal kita bagaimana cara untuk memaksimalkan fitur tersebut, sebagai contoh untuk membuat gambar seperti diatas, ikuti langkah-langkahnya dibawah ini:
1. Buat dulu objek kotak dengan Rectangle tool sebagai objek dasar
2. Beri warna hitam di Color Palette
3. Ubah menjadi warna gradasi menggunakan Interactive Fill tool di Toolbox
4. Pada menu Bitmaps > pilih Convert To Bitmaps...
5. Resolusi 72 > pilih Color mode Grayscale (8-bit)
6. Selanjutnya di menu Bitmaps > Noise > pilih Add Noise...
7. Atur suka-suka kita, misal seperti ini dan klik OK
8. Hasilnya seperti gambar dibawah ini, kalau dirasa kurang srek diatur sendiri la...
9. lakukan lagi seperti langkah nomor 4, pada menu Bitmaps > pilih Convert To Bitmaps...
10. Tapi pada Color mode pilih Black and White (1-bit), hasilnya seperti dibawah ini
11. Kita bisa mengubah warna background dengan cara klik kanan pada Color Palette warna apa saja, misalnya ungu terong, seperti ini
12. Kita juga bisa mengubah warna hasil efek noise dengan cara klik saja (klik kiri) pada Color Palette warna apa saja, misalnya merah, seperti ini hasilnya
13. Atau mengubah background dengan warna putih seperti ini hasilnya, artinya kita bisa mengubah background dengan warna apa saja, kecuali kalau background kita pilih tanpa warna hasilnya akan menjadi satu warna solid yaitu seperti warna hasil efek noise itu.
Demikian semoga mudah dipahami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar